Mengusung Tema “Pahlwanku Teladanku”, Rutan Wates Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan ke-77

WhatsApp Image 2022 11 10 at 9.25.26 AM

Wates- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Wates menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Ke-77 Tahun 2022 dengan mengusung tema "Pahlawanku Teladanku" yang diikuti oleh pejabat struktural dan seluruh jajaran bertempat di lapangan Rutan, Kamis (10/11). Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Rutan Wates, Erik Murdiyanto dalam amanatnya menyampaikan Sambutan Menteri Sosial Republik Indonesia, Tri Rismaharini.

“Mari kita jadikan momentum Peringatan Hari Pahlawan 2022 untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain. Mengisi kemerdekaan dengan menjadi Pahlawan yang dimulai dari diri sendiri, keluarga, lingkungan sekitar dan seterusnya. Jadikanlah semangat dan nilai–nilai Kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama”.

Perjuangan dan pengorbanan para pahlawan diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan pembangunan dan mengisi kemerdekaan. Setiap orang dapat berperan sesuai kemampuan, keahlian dan keterampilan masing-masing untuk memberikan kontribusi bagi bangsa sebagai wujud pahlawan masa kini. Momentum Hari Pahlawan ini, Karutan juga mengajak seluruh pegawai untuk senatiasa dapat berkinerja lebih baik lagi, lebih produktif dan penuh inovasi serta mengharapkan Rutan Wates selalu dalam keadaan aman dan kondusif.

Mengakhiri sambutan Ka Rutan Memberikan ucapan Terimakasih kepada Petugas Upacara dan Semua Pegawai karena Telah Melaksanakan Upacara sehingga berjalan dengan baik.

(edit)

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS IIB WATES
KANWIL KEMENKUMHAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Jl.Suparman no.3 Wates Kulon Progo DIY 55651
(0274)773015

Email Kehumasan
humasrutanwates1@gmail.com

Email Aduan
rutanwates@gmail.com

Hari ini300
Kemarin710
Minggu ini2234
Bulan ini7358
Total 73330

18-05-2024
Ikhlas Mengabdi, Bersih Melayani