BERSIAP WUJUDKAN WILAYAH BEBAS DARI KORUPSI, KARUTAN WATES KEMBALI SOSIALISASIKAN ZI MENUJU WBK

WhatsApp Image 2022 06 22 at 6.21.42 PM

Wates- Dalam upaya mewujudkan lingkungan Rutan Kelas IIB Wates yang aman dan tertib, Kepala Rutan Kelas IIB Wates didampingi oleh Kasubsi Pelayanan Tahanan, Kepala KPR dan Petugas Kesehatabn memberikan pengarahan kepada para Warga Binaan. Senin (20/06).

Dalam kegiatan pengarahan tersebut Kepala Rutan Wates, Deny Fajariyanto terlebih dahulu memberikan pengarahan kepada Warga Binaan bertempat di Aula Bawah setelah dilaksanakanya Olahraga pagi. Kegiatan tersebut diikuti oleh sekuruh Warga Binaan.

Karutan menekankan kepada seluruh Warga Binaan untuk selalu mengikuti tata tertib yang ada di dalam Rutan dan ikut serta dalam menjaga kebersihan lingkungan di luar maupun di dalam Blok Hunian.

"Patuhilah peraturan yang berlaku di Rutan Wates ini, ingat hak-hak dan kewajiban kalian dalam menjalani masa pidana, bantulah petugas untuk menjaga kemanan dan ketertiban bersama dan juga jagalah kebersihan di dalam Rutan Wates". Tegas Karutan.

Karutan juga memberikan pengarahan kepada warga binaan mengenai pelayanan yang diberikan kepada WBP, terutama dalam pelayanan pemberian Remisi, Cuti Bersyarat dan Pembebasan Bersyarat.

Selain menyampaikan mengenai beberapa hal tersebut. Karutan menyanpaikan terkait Rutan Wates yang sedang dalam proses menuju WBK. Jadi beliau mengaharapkan seluruh WBP memberikan dukungan penuh dalam proses WBK tahun ini.

Petugas pun dihimbau untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada Masyarakat dan diaharpkan tahun 2021 ini Rutan Kelas IIB dapat meraih predikat WBK.

(edit)

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS IIB WATES
KANWIL KEMENKUMHAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Jl.Suparman no.3 Wates Kulon Progo DIY 55651
(0274)773015

Email Kehumasan
humasrutanwates1@gmail.com

Email Aduan
rutanwates@gmail.com

Hari ini330
Kemarin710
Minggu ini2264
Bulan ini7388
Total 73360

18-05-2024
Ikhlas Mengabdi, Bersih Melayani