Berproses menuju WBK, Karutan Berikan Penguatan kepada Tim Pokja

WhatsApp Image 2020 02 01 at 10.30.44

Wates- Menindaklanjuti Surat Dirjen Pemasyarakatan mengenai Pembangunan Zona Integritas WBK WBBM dan sebagai tahapan lanjutan dari deklarasi janji kinerja, Rutan Kelas IIB Wates melaksanakan kegiatan rapat penguatan kepada tim Pokja pada Sabtu  (30/01/2020), pukul 08.00 WIB setelah apel pagi. Rapat penguatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Wates, Deny Fajariyanto dan dihadiri oleh para Pejabat Struktural.

Karutan mengharapkan ditahun 2020 ini, Rutan Wates bisa mendapatkan predikat WBK, setelah tahun 2019 yang lalu gagal mendapatkan predikat WBK. Oleh Karena itu Karutan juga meminta kepada seluruh tim pokja untuk tidak loyo dan kembali bersemangat dalam meraih predikat WBK.  

Dalam rapat ini Ka. Rutan juga meminta tiap tim pokja memahami konsep dari WBK/WBBM yang meliputi 6 area perubahan. Dimulai dengan mensosialisasikan kepada Seluruh petugas rutan wates agar mereka juga memahami apa itu WBK WBBM dan Warga Binaan Pemasyarakatan.

Kemudian juga disampaikan hal hal yang dilaksanakan selama proses WBK berlangsung  seperti sarana prasarana yang akan di maksimalkan dan beberapa inovasi yang akan diterapkan serta mempersiapkan berkas berkas pendukung (komponen pengungkit) untuk menunjang proses WBK Rutan Wates. Disampaikan juga beberapa kendala yang ada saat ini agar dapat ditindaklanjuti dan diperbaiki secepatnya.

Dengan komitmen yang kuat, tekad dan semangat  bekerja dan tak mudah tergoda oleh kepentingan tertentu dan kesenangan sesaat, maka diharapkan Rutan Wates dapat mewujudkan Zona Integritas WBK WBBM.

WhatsApp Image 2020 02 01 at 10.32.12

WhatsApp Image 2020 02 01 at 10.30.44 1

(edit)

logo besar kuning
 
RUTAN KELAS IIB WATES
KANWIL KEMENKUMHAM DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Jl.Suparman no.3 Wates Kulon Progo DIY 55651
(0274)773015

Email Kehumasan
humasrutanwates1@gmail.com

Email Aduan
rutanwates@gmail.com

Hari ini300
Kemarin710
Minggu ini2234
Bulan ini7358
Total 73330

18-05-2024
Ikhlas Mengabdi, Bersih Melayani