Wates - Puncak peringatan Hari Jadi ke-73 Kabupaten Kulon Progo disambut meriah dengan diselenggarakannya acara Pesta Rakyat Menoleh ke Menoreh 2024 di Alun-Alun Wates, Kabupaten Kulon Progo, pada Selasa (15/10) malam. Acara yang dimulai pukul 18.15 WIB ini dihadiri oleh Wakil Gubernur DIY, Bupati Kulon Progo, jajaran Forkopimda, serta pejabat instansi pemerintah daerah.
Acara ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Kulon Progo yang selalu disambut antusias oleh masyarakat. Selain para pejabat dan tokoh masyarakat, ribuan warga setempat turut hadir untuk memeriahkan acara yang menyajikan berbagai hiburan, mulai dari kesenian tradisional hingga pertunjukan musik.
Kepala Rutan Kelas IIB Wates, R. Gatot Suariyoko, beserta Kepala Rupbasan Wates juga turut menghadiri acara tersebut. Kehadiran mereka menjadi bentuk dukungan terhadap program pemerintah daerah, sekaligus mempererat hubungan sinergis dengan Pemerintah Kabupaten Kulon Progo.
Acara Pesta Rakyat Menoleh ke Menoreh 2024 berlangsung dengan tertib dan aman hingga selesai. Diharapkan, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan bagi masyarakat, tetapi juga dapat memperkuat rasa kebersamaan dan kebanggaan terhadap Kabupaten Kulon Progo yang semakin berkembang.